Polsek Lima Puluh Dukung Ketahanan Pangan, Bina Peternak Ikan Lele

Lima Puluh, Batu Bara | Dalam rangka mendukung program pemerintah untuk meningkatkan ketahanan pangan, personel Polsek Lima Puluh, Brigadir Muhammad Oji Riski, melaksanakan pembinaan kepada peternak ikan lele di Dusun II Desa Sumberejo, Kecamatan Datuk Lima Puluh, Kabupaten Batu Bara pada Senin, 16 Juni 2025, pukul 11.00 WIB.

Kegiatan pembinaan ini difokuskan pada peningkatan produktivitas dan kualitas budidaya ikan lele.

Brigadir Muhammad Oji Riski memberikan arahan dan berbagi pengetahuan terkait teknik budidaya yang baik, mulai dari pemilihan benih, perawatan kolam, hingga penanganan penyakit.

Tujuannya adalah untuk membantu para peternak meningkatkan hasil panen dan pendapatan mereka.

Selain memberikan arahan teknis, Brigadir Muhammad Oji Riski juga memberikan motivasi dan semangat kepada para peternak untuk terus mengembangkan usaha budidaya ikan lelenya.

Ia menekankan pentingnya kerjasama dan sinergi antar peternak untuk meningkatkan daya saing dan mengembangkan pasar.

Kegiatan pembinaan ini berlangsung dengan aman dan kondusif.

Para peternak menyambut baik kehadiran polisi dan antusias mengikuti arahan yang diberikan.

Mereka berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan untuk mendukung kemajuan usaha budidaya ikan lele di Desa Sumberejo.

Polsek Lima Puluh berkomitmen untuk terus mendukung program pemerintah dalam meningkatkan ketahanan pangan melalui berbagai kegiatan pembinaan dan pemberdayaan masyarakat.

Sumber Berita Kasi Humas Polres Batu Bara Iptu Ahmad Fahmi, S.H
Penulis Rahmat Hidayat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *