Rutan Pangkalan Brandan Gelar Bakti Sosial dan Santuni Anak Yatim, Rayakan Hari Bakti Imigrasi dan Pemasyarakatan

Pangkalan Brandan – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Pangkalan Brandan menggelar kegiatan bakti sosial di Masjid Baiturrahman dan menyantuni anak yatim sebagai bagian dari peringatan Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan yang pertama, Selasa (11/11/2025).

Kegiatan yang bertema “Satu Langkah, Satu Semangat, Satu Pengabdian untuk Bangsa” ini dipimpin langsung oleh Karutan Pangkalan Brandan, Akmalun Ikhsan, dan melibatkan seluruh petugas rutan serta partisipasi aktif dari lima warga binaan.

“Kegiatan ini merupakan wujud pengabdian kami kepada masyarakat dan juga sebagai sarana pembinaan sosial bagi warga binaan,” ujar Akmalun Ikhsan.

Selain bakti sosial membersihkan lingkungan Masjid Baiturrahman, Rutan Pangkalan Brandan juga memberikan santunan kepada anak-anak yatim piatu yang tinggal di sekitar masjid.

“Kami sangat berterima kasih atas kepedulian dan perhatian yang diberikan,” ujar salah satu perwakilan pengurus Masjid Baiturrahman.

Kegiatan bakti sosial dan pemberian santunan ini merupakan bagian dari rangkaian perayaan Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan yang juga meliputi penguatan kelembagaan, peningkatan pelayanan publik, serta berbagai program sosial kemasyarakatan.

“Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dan juga menanamkan nilai gotong royong serta empati bagi warga binaan,” pungkas Akmalun Ikhsan.

Kegiatan berlangsung dengan penuh keharmonisan dan rasa kekeluargaan, mencerminkan semangat kebersamaan antara petugas rutan, warga binaan, dan masyarakat sekitar.

Ditulis oleh Rahmat Hidayat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *